Liputan Indonesia || Surabaya, - Lokasi makam umum yang berlokasi di perkampungan Wonokusumo, Kecamatan Semampir, Kota Surabaya diduga kuat dibiarkan tidak terawat oleh pengelolah.
Dari pantauan awak media, dilokasi makam terdapat genangan air dan rumput liar hingga memanjang tidak karuan.
Ketika masuk kedalam area makam, warga setempat yang hendak ziarah ke makam keluarganya merasa khawatir adanya hewan berbisa seperti ular.
Menurut peziarah Abdullah, dirinya setiap Minggu mendatangi makam ayah handanya.
"Tapi saya tidak lama-lama mas karena sering melihat ular berkeliaran disekitaran makam," kata Abdullah kepada media ini, Senin (27/01/2025).
Ketika ditanya mengenai situasi makam yang tidak terawat, pemuda berusia 30 tahun tersebut mengaku tidak tau.
"Mungkin tidak ada pengelolanya mas, makanya, makam disini sejak dulu tidak terawat," ungkapnya.
Sementara itu, awak media melakukan konfirmasi ke Camat Semampir H. Yunus melalui via chat WhatsApp.
Saat dikonfirmasi, Camat yang akrab disapa Abah Yunus tersebut hanya memberikan ungkapan singkat.
"Itu yang punya kewenangan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) mas, bukan saya," Katanya.
Penulis : Red
Baca juga:
"Berita Terbaru Lainnya"
"Berita Terbaru Lainnya"
Media Liputan Indonesia
DIATUR OLEH UNDANG - UNDANG PERS
No. 40 Thn. 1999 Tentang Pers
HAK JAWAB- HAK KOREKSI-HAK TOLAK
Kirim via:
WhatsApps / SMS:08170226556 / 08123636556
Email Redaksi:
NewsLiputanIndonesia@gmail.com
PT. LINDO SAHABAT MANDIRI
Tunduk & Patuh Pada UU PERS.
Komentar