Liputan Indonesia || Pemalang – Tim Penilai Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Bangga Kencana Kesehatan Provinsi Jawa Tengah 2023 melakukan monitoring dan evaluasi di Kabupaten Pemalang. Tim Penilai diterima Bupati Pemalang Mansur Hidayat didampingi Ketua TP. PKK Shanti Rosalia dan Sekda beserta jajaran, Jum’at (15/12/2023) di Gedung Sasana Bhakti Praja.
Dalam sambutannya, Mansur mendukung penuh seluruh kegiatan TP. PKK Kabupaten Pemalang. Menurutnya sudah banyak kegiatan yang dilaksanakan secara kolaboratif dan sinergis, antara perangkat daerah dan TP. PKK, termasuk kegaiatan pada hari ini.
Sementara itu Ketua Tim Penilai HKG Indah Sumarno mengatakan, Bangga Kencana merupakan amunisi program percepatan peningatan kualitas manusia melalui keluarga.
“Keluarga menjadi pondasi bagaimana bangsa nanti akan dapat meriah yang dicita-citakan. PKK adalah kekuatan kader yang dengan energi perubahan social yang luar biasa,” ungkap Indah.
Indah melanjutkan, beberapa waktu lalu seluruh ketua TP. KK di kabupaten/kota secara ex oficio telah dilantik menjadi ketua Posyandu.
“Pengukuhan ini diharapkan dapat diikuti di level kecamatan dan desa. Hal itu merupakan upaya pelibatan peran serta aktif PKK. Kemudian ada juga kick off gerakan ke Bina Keluarga Balita (BKB) dan Posyandu. BKB dan Pendidkan Anak Usia Dini (PAUD) dalam satu layanan holistic integratif, harapannya seluruh kader PKK dapat berperan aktif,” sambung Indah.
Mengenai TP. PKK Kabupaten Pemalang, Indah menilai luar biasa. “SDM PKK di Kabupaten Pemalang luar biasa, banyak anggotanya. Ada sembilan bapak-bapak bahkan di provinsi saja hanya ada tiga,” bebernya.
Tak lupa dirinya juga mengapresiasi partisipasi Kabupaten Pemalang dalam kontestasi tahun ini. “Selamat kepada Kabupaten Pemalang karena telah menjadi salah satu nominator,“ katanya.
“Saya yakin akan maju ke tingkat provinsi, hanya peringkatnya kita akan lihat dari monev hari ini. Namun saya yakin Kabupaten Pemalang layak untuk menjadi juara,” imbuhnya.
Ketua TP PKK Kabupaten Pemalang dalam paparannya yang bertajuk “Peran Tim Penggerak PKK dalam Penurunan Angka Stunting Melalui Program Bangga Kencana dan Kesehatan” mengatakan, pihaknya telah menyiapkan 18 titik lokasi di Desa Sewaka Kecamatan Pemalang yang akan dilakukan penilaian.
Dalam rangkaian kegiatan itu pula Bupati berkesempatan meresmikan gedung Posyandu baru Desa Sewaka dan jogging track di lapangan desa.
Penulis : SKM
Baca juga:
"Berita Terbaru Lainnya"
"Berita Terbaru Lainnya"
Media Liputan Indonesia
DIATUR OLEH UNDANG - UNDANG PERS
No. 40 Thn. 1999 Tentang Pers
HAK JAWAB- HAK KOREKSI-HAK TOLAK
Kirim via:
WhatsApps / SMS:08170226556 / 08123636556
Email Redaksi:
NewsLiputanIndonesia@gmail.com
PT. LINDO SAHABAT MANDIRI
Tunduk & Patuh Pada UU PERS.
Komentar